UPSIDE DOWN WORLD BALI
Suatu tempat photo unik yang menampilkan lokasi terbalik, dengan perabotan yang ditata di langit-langit yang bernama UPSIDE DOWN WORLD BALI. Suatu obyek wisata kekinian yang terkenal buat photo bareng keluarga, tapi sahabat traveler’s, untuk menuju tempat Upside Down World Bali yang kita maksud membutuhkan waktu ±30 menit perjalanan dengan mobil.
Peta Lokasi
Beralamat di Jln. By Pass Ngurah Rai No.762, Pemogan, Denpasar Sel., Kota Denpasar, Bali 80221, dan bukanya setiap hari mulai pukul : 09.00 am – 21.00 pm, Telepon: (0361) 8473053. Untuk pergi ke sana, kami sarankan untuk memilih jasa sewa mobil murah atau pun paket tour terpercaya di Bali.
DAYA TARIK UPSIDE DOWN WORLD BALI
Tempat ini menjadi sangat ng-trend dikalangan wisatawan, menampilkan hal yang berbeda di bandingkan dengan obyek wisata lainnya dan itu terbukti dengan banyaknya review bagus para wisatawan yang berkunjung kesana, datanglah dan dapatkan suasana yang menakjubkan berphoto bersama keluarga. Dari tata ruang dan perabotan yang di susun terbalik menjadikan tempat ini sangatlah unik untuk di kunjungi.
UPSIDE DOWN WORLD BALI
Selain daya tarik yang di miliki, Upside Down World Bali memiliki beberapa wahana menarik yang salah satunya menjadi daya tarik yang mungkin para traveler’s Bali sukai yaitu :
1.LIVING ROOM + TUNGKU API
Dengan dekorasi ruang tamu yang di atur sedemikian rupa dan terbalik plus di tambah tungku api membuat tempat ini menjadi sangat unik dan ajaib, berbagai gaya photo bisa anda lakukan disini. Jadi ingin mencoba lagi dech kalau tempat nya seunik ini.
2.RUANGAN 3 DIMENSI
Suatu ruangan yang bisa di bilang seperti suatu mimpi yang indah, yang akan mengekplorasi diri anda dengan suatu hasil photo sangat nyata.
3.MASTER BED ROOM
Suatu tempat berphoto dengan konsep ruangan tempat tidur keluarga, dimana ada tempat tidur dan segala aksesorisnya yang unik dibuat terbalik.
4.KIDS ROOM
Suatu ruangan berphoto yang lebih dikhususkan untuk anak – anak dan pastinya tidak akan kecewa deh para sahabat traveler’s.
5.RUANGAN DAPUR
Suatu tempat berphoto dengan asiktektur dapur terbalik, biasanya ibu – ibu rumah tangga yang menyukai tempat ini. Tempatnya sangat unik juga dengan berbagai aksesoris alat memasak seperti nyata.
6.LIVING ROOM
Suatu ruangan santai untuk keluarga dengan posisi terbalik dengan aksesoris sofa, tv, dan lain sebagainya.
7.BATHROOM & TOILET
Ruangan yang berkonsep ruangan kamar mandi dan toliet di rumah terbalik, tapi jika beneran itu terjadi,,jadi amsyoong deh yaa.
8.LAUNDRY
Suatu ruangan upside down world yang menyediakan jasa laundry yang sangat lucu, menampilkan tempat untuk photo seperti orang yang sedang bekerja.
9.RUANGAN KONSEP BALI & TAMAN
Konsep ruangan ini lain dari pada yang lain, menampilkan suasana alam dan budaya Bali. aye paling suka ma nie tema ruangan karena sangat menakjubkan bagi aye…jadi masing – masing pengunjung mempunyai tempat favorit pilihan di sini.
HARGA TIKET MASUK UPSIDE DOWN WORLD BALI
Catatan : Tiket Masuk Anak berlaku dengan tinggi badan maksimal 120 cm
Semoga liburan anda mengunjungi obyek wisata yang kita bicarakan di atas menjadi sangat berkesan, untuk itu kami Tiara Intan Bali Tours mengucapkan selamat berlibur di pulau dewata Bali.
Posted on: January 8, 2018Grand Royal Vacation